JAKARTA (IndoTelko) - Telkomsel berhasil menembus posisi 10 besar sebagai penerbit aplikasi terbaik di Asia Tenggara (ASEAN) versi App Annie Top Publisher Award. Telkomsel Indonesia sukses menembus daftar 10 Besar (peringkat ke-9) melalui sederet layanan pilihan pembayaran, konten terintegrasi, serta gaming.

 Di Asia Tenggara, kalangan penerbit aplikasi terbaik berasal dari Vietnam, Indonesia, dan Singapura. Para penerbit aplikasi ini memimpin kiprah transformasi seluler dengan membuat terobosan di tengah merek-merek besar. Mereka bergabung dengan para pemain global yang sudah lebih mapan, dan segera menjadi unicorn di negaranya masing-masing.

Sea asal Singapura mempertahankan posisi terbaik di Asia Tenggara dalam hal jumlah unduhan. Di saat bersamaan, Sea mampu menembus daftar global dan menduduki posisi ke-37 dalam daftar 52 Besar berdasarkan nilai belanja konsumen.

Pasar mobile-first di Vietnam mengungguli negara-negara lain di Asia Tenggara dengan menyumbangkan empat penerbit aplikasi—Amanotes, OneSoft, VNG dan BACHASoft."Kami mengucapkan selamat kepada sekelompok penerbit aplikasi seluler terkemuka yang berasal dari berbagai penjuru dunia. Tiga penerbit aplikasi seluler terbaik, yakni Tencent, Netease dan Activision Blizzard, mempertahankan posisi kepemimpinannya, sementara, tujuh merek baru berhasil menembus peringkat 52 Besar," ujar Chief Executive Officer, App Annie Theodore Krantz.