Jakarta (ANTARA) - Berbagai peristiwa ekonomi direkam dan disiarkan Kantor Berita ANTARA pada Jumat (19/6/2020), seperti PT Garuda Indonesia Persero Tbk yang belum menerima dana talangan dari pemerintah sebesar Rp8,5 triliun, hingga ASEAN yang menyepakati konsep pariwisata “travel bubble” atau perjalanan lintas negara di tengah pandemi.

Berikut rangkuman informasi ekonomi tersebut yang masih layak dibaca pada akhir pekan ini

Dirut Garuda sebut belum terima dana talangan pemerintah Rp8,5 triliun

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menyatakan hingga kini pihaknya belum menerima dana talangan dari pemerintah sebesar Rp8,5 triliun untuk mengatasi dampak keuangan yang dialami perusahaan akibat pandemi COVID-19.

Sejak awal Juni, Kementerian Keuangan dan Kementerian BUMN memutuskan untuk memberi dana talangan kepada Garuda sebagai modal kerja agar perusahaan dapat memperlancar arus kas yang terhambat akibat pandemi COVID-19.

Selengkapnya Antara News