Apakah Anda masih ingat negara mana saja yang masuk ke dalam negara ASEAN?

ASEAN terdiri dari 10 negara dan mempunyai berbagai julukan yang sesuai dengan karakteristik. Seperti Indonesia yang dijuluki sebagai Zamrud Khatulistiwa, Filipina sebagai Mutiara Laut dari Orien, Laos sebagai Negeri Sejuta Gajah, dan lain sebagainya.

Negara tersebut memiliki peran dalam membangun masing-masing negara. Menurut buku ASEAN dan Tantangan Satu Asia Tenggara (1997: 207) oleh Ananta Gondomono, Asean berperan sebagai interlokutor, aktif dalam ekonomi, bidang keamanan, dan sebagainya. Asean mempunyai beberapa fakta menarik yang harus Anda ketahui di bawah ini.

Fakta Menarik Negara Asean Thailand

Thailand menjadi salah satu negara yang masuk ke dalam Asean. Negara ini mempunyai kebudayaan yang dianggap santai daripada negara Barat. Thailand terkenal dengan masyarakatnya yang sopan dan ramah saat melakukan interaksi. Julukan dari negara ini adalah Negeri Putih Gajah.

Tidak hanya itu saja, Thailand mendapatkan julukan sebagai Lambung Padi jika dilihat dari sisi perekonomian. Tidak heran jika negara tersebut menjadi negara produksi beras tertinggi di dunia. Thailand juga dijuluki sebagai Negara Penuh Senyuman toilet di sana terbagi menjadi tiga: wanita, pria, dan transgender.