Selangor, Malaysia (ANTARA News) – Cabang olahraga senam dan renang mampu mempertahankan kontingen Indonesia pada posisi dua klasemen umum sementara ASEAN School Games (ASG) 2018 di Selangor, Malaysia, Senin karena kedua cabang tersebut masing – masing menyumbang empat medali emas.

Pada hari ketiga pelaksanaan kejuaraan khusus pelajar di Asia Tenggara ini kontingen Indonesia mendapatkan tambahan 10 emas. Selain senam dan renang, cabang atletik menampatkan tambah satu emas lewat dari Diva Renatta Jayadi dari nomor lompat galah serta satu emas dari tim beregu bulu tangkis.

Adapun total raihan emas hingga saat ini adalah 19 emas, 18 perak dan 23 perunggu. Sedangkan untuk posisi puncak dihuni tuan rumah Malaysia dengan 23 emas, 24 perak dan 19 perunggu. Adapun Negara yang di posisi tiga adalah Thailand dengan 13 emas, 17 perak dan 19 perunggu.