Manila, Filipina – Dalam rangka menayambut HUT ke-76 RI, KBRI Manila menyelenggarakan lomba mendongeng dan menyanyi lagu Indonesia secara daring (07/08/2021). Setidaknya 21 warga Filipina turut mengikuti lomba tersebut.

“KBRI Manila ingin memperkenalkan budaya Indonesia, khususnya Bahasa Indonesia ke masyarakat Filipina melaui lomba mendongeng dan menyanyi lagu Indonesia", ungkap Kuasa Usaha Ad Interim, KBRI Manila, Widya Rahmanto.

Sembari menggunakan beberapa kata Bahasa Indonesia dalam sambutannya, perwakilan Kementerian Pendidikan Filipina, Margarita C. Ballesteros, mendukung dan menyambut baik kegiatan ini. “Pertukaran budaya dan Bahasa antara Indonesia dan Filipina dapat membangun hubungan yang semakin harmonis antar kedua negara," ungkapnya.​​

Selengkapnya: Kementerian Luar Negeri RI