Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo (Jokowi) optimistis prospek perekonomian digital Indonesia memiliki masa depan yang cerah dan bisa menopang ekonomi secara keseluruhan. Dalam 10 tahun ke depan, produk domestik bruto (PDB) nasional diperkirakan mencapai Rp 24.000 triliun.

Pertumbuhan ekonomi digital ke depan diproyeksikan tumbuh delapan kali lipat dari Rp 632 triliun menjadi Rp 4.531 triliun di mana sektor e-commerce akan berkontribusi hingga Rp 1.900 triliun.

"Indonesia akan punya GDP lebih dari 55% daripada GDP digital ASEAN. Jumlahnya sekitar Rp 323 triliun dan akan tumbuh Rp 401 triliun pada 2030," kata Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi.