JAKARTA, KOMPAS -- Para menteri luar negeri ASEAN akan membahas perluasan peran sentral ASEAN, terutama terkait upaya memastikan bahwa Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara itu terus menjadi kunci penggerak utama dalam  kerja sama  perdamaian, stabilitas, kerja sama, dan kemakmuran di kawasan.

Kesolidan dan kolektivitas ASEAN menjadi sorotan menyusul minimnya langkah konkret bersama, misalnya, dalam menangani pandemi Covid-19.

Akibat pandemi Covid-19, pertemuan Menlu ASEAN (AMM) akan digelar  virtual di bawah koordinasi Vietnam, selaku Ketua ASEAN tahun ini, mulai Rabu (9/9/2020) hingga Sabtu. Dalam wawancara dengan kantor berita Reuters, Selasa (8/9), Menlu Retno LP Marsudi mengatakan, Indonesia akan mengangkat isu pengungsi Rohingya yang pekan ini kembali terdampar di  Indonesia.

Selengkapnya Kompas