Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menjadi indeks dengan kinerja terbaik di ASEAN pada Rabu (13/1/2021). Pergerakan indeks sejak awal tahun (year-to-date/ytd) tumbuh 7,63 persen atau 456,13 poin ke level 6.425,21.

Berdasarkan data statistik Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG bahkan menempati posisi kedua indeks berkinerja baik di Asia Pasifik dan posisi keempat di dunia.

Kinerja IHSG di Asia Pasifik hanya kalah dari indeks KOSPI milik Korea Selatan yang tumbuh 9,59 persen secara YTD, meningkat 274,82 poin ke level 3.148,29, sekaligus menempati posisi pertama di Asia Pasifik dan pertama di tingkat dunia.

Selengkapnya Bisnis.com