KONTAN.CO.ID - BEIJING. Vietnam membalas klaim agresif Beijing atas Laut China Selatan dengan melakukan latihan tempur. Aksi ini merupakan tanggapan atas penangkapan ikan oleh milisi yang melanggar klaim Hanoi atas perairan yang disengketakan.

Melansir Express.co.uk, China telah mengirim armada kapal penangkap ikan dengan milisi ke Kepulauan Spratly pada awal bulan ini, meskipun Filipina dan Vietnam mengklaim mereka memiliki kendali atas wilayah tersebut. 

Sebagai tanggapan, Hanoi mengirim kapal perang di dekat pulau yang disengketakan, sementara Filipina mengirim pesawat pengintai untuk mengamati armada penangkap ikan China.Vietnam mengerahkan Quang Trung, fregat anti-kapal selam, serta helikopter di dalamnya untuk melakukan latihan militer di depan kapal penangkap ikan China.