BANDA ACEH - Dosen Prodi PGSD STKIP Bina Bangsa Getsempena, Zainal Abidin Suarja menjadi salah satu Panelis Tingkat Tinggi mewakili ASEAN dalam kegiatan Pembukaan Tingkat Tinggi Hari Perempuan Internasional pada, Senin (8/3) mendatang. Kegiatan itu diselenggarakan oleh United Nations Development Programme (UNDP).

Ia berpartisipasi dalam program "UNDP Rethinking Fragility" yang merupakan bagian acara Pembukaan Tingkat Tinggi Hari Perempuan Internasional. Kegiatan ini sendiri dibuat dalam rangka memikirkan kembali kepemimpinan wanita dalam situasi krisis, sebagai bagian dari rangkaian dialog pembangunan dunia. Acara tersebut akan menggunakan pengantar Bahasa Inggris dengan tranlasi dalam Bahasa Arab, Perancis dan Spanyol.

UNDP memprakarsai dan melakukan diskusi panel tingkat tinggi tentang pengalaman perempuan akar rumput pembawa damai di seluruh dunia. Telah peran perempuan yang berhasil saat dilibatkan dalam bidang ekonomi. Serta kebijakan perempuan yang menjadi pengambilan keputusan politik terhadap masyarakat yang terpengaruh krisis.

 

Selengkapnya Tribunnews