Jakarta (ANTARA)- Delegasi dari 11 negara Organisasi Menteri-Menteri Pendidika se-Asia Tenggara pada pusat Regional Asia Tenggara untuk Pangan dan Gizi (Southeast Asian Ministers of Education Organization Regional Center for Food and Nutrition), Senin, mengunjungi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Wikrama Kota Bogor, Jawa Barat.

“Kami Pilih SEAMEO REFCON untuk dikunjungi guna melihat program dan implementasi upaya peningkatan gizi di sekolah,” kata Kepala SMK Wikrama Iin Mulyani, S.Si di sela-sela menerima kunjungan itu.

Didampingi HUmas SMK Wikrama Bogor Ruddy Benyamin, ia menjelaskan delegasi SEAMEO REFCON itu pada 22 – 26 September 2019 menyelenggarakan pertemuan tahunan Governing Board Meeting (GBM) ke-9 Pogram “Gizi Untuk Prestasi” (Nutrition Goes to School) di Bogor.

Dalam kunjungan yang dipimpin langsung Direktur SEAMEO REFCON Dr. Muchtaruddin Mansyur, Ph.D itu, mereka melakukan diskusi dengan pemangku kepentingan terkait, seperti perwakilan sekolah, Dinas Kesehatan, baik dari kota Bogor maupun Kabupaten Bogor dan juga melihat program lingkungan hidup dan juga aspek kesehatan lainnya di sekolah yang selama ini sudah mencatatkan prestasi emas, baik di tingkat daerah, nasional dan internasional itu.