JAKARTA, KOMPAS.com - Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Teuku Faizasyah membenarkan, adanya tiga pegawai di lingkungan Kemlu yang dinyatakan positif Covid-19.

Namun, ia mengatakan, saat ini ketiganya sudah dalam keadaan sehat.

"Benar laporan tersebut. Sepengetahuan saya sudah sehat," kata Faizasyah kepada Kompas.com, Selasa (28/7/2020).

Menurut dia, ketiga pegawai tersebut terpapar di luar area kantor. Setelah mendapatkan informasi tersebut, ketiganya lalu menjalani perawatan.

"Kemlu juga melakukan contact tracing untuk memastikan mereka yang sempat berhubungan mendapat uji atau tes Covid-19," kata dia.

Sebelumnya, Dinas Kesehatan DKI Jakarta mencatat, 440 karyawan yang tersebar di 68 perkantoran di Jakarta terpapar Covid-19.

Dari jumlah tersebut, tiga kasus di antaranya berasal dari Kementerian Luar Negeri.

Selengkapnya Kompas.com