Singapura (ANTARA News) – ASEAN bisa menjadi penengah hubungan antara Pemerintah Amerika Serikat dengan Korea Selatan demi menciptakan perdamaian di Kawasan Semenanjung Korea, demikian Duta Besar Indonesia untuk Singapura, I Gede Ngurah Swajaya.

Dipilihnya Singapura, satu negara ASEAN sebagai lokasi pertemuan dua kepala negara itu, sudah mengindikasikan peranan positif bagi penyelesaian konflik AS – Korea Utara. Kita Melihatnya, Singapura sebagai negara ASEAN dipercaya, meski tidak terlibat aktif. Ini menunjukkan hal yang positif,” kata Dubes I Gede Ngurah Swajaya kepada Antara di Singapura, Selasa.

Saat ini, Presiden AS Donald Trump dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un sedang melakukan pertemuan Bilateral. Bila hasilnya positif, maka kemungkinan dilanjutkan dalam pertemuan multilateral, dengan melibatkan pihak lain untuk menindaklanjuti kesepakatan sebelumnya.