REPUBLIKA.CO.ID,WASHINGTON — Pemerintah Amerika Serikat (AS) perlu meningkatkan pengawasannya di Asia Tenggara untuk menunjukkan garis keras terhadap China. Hal ini disampaikan oleh seorang pejabat senior negara itu.

“Ideologi di sekitar Presiden China Xi Jinping berpikir AS sedang menuju penurunan,” ujar Kurt Campbell, koordinator wilayah Indo-Pasifik Pemerintah AS dilansir Asia One, Rabu (7/7).

Campbell mengatakan rumor tentang kemunduran AS tengah dibesar-besarkan. Ia menegaskan Washington terus memainkan peran utama dalam komunitas global, secara khusus di wilayah Indo-Pasifik.