Kuala Lumpur (ANTARA) – Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin akan mengambil bagian dalam sidang puncak khsusu ASEAN mengenai COVID-19 yang akan diteruskan dengan persidangan melalui video Selasa pagi 14 April 2020.

Siaran pers Kementerian Luar Negeri Malaysia, Senin, menyebutkan sidang tersebut akan dihadiri oleh para kepala negara/kepala pemerintahan negara – negara anggira ASEAN dan dipimpin oleh Perdana Menteri Republik Sosialis Vietnam Nguyen Xuan Phuc yang juga merupakan Ketua ASEAN saat ini.

Sekjen ASEAN Lim Jock Hoi akan turut mengambil bagian dalam persidangan video tersebut. Sidang puncak khusus ini akan memperbincangkan mengenai usaha dan persiapan bersama ASEAN dalam menangani penularan pandemic COVID-19 yang telah memberi dampak kepada warga ASEAN.