New Delhi (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo pada saat jamuan makan siang penyambutan kepala negara/pemerintahan KTT Peringatan ASEAN-India 2018 mendapat posisi duduk di sebelah Presiden India Ram Nath Kovind.

Menurut laporan Antara di New Delhi pada Kamis, posisi duduk para kepala negara/pemerintahan yang hadir yaitu Presiden India Ram Nath Kovind dengan Ibu Savita Kovind berada di tengah dan di sisi kirinya berada Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersama Presiden Joko Widodo lalu Perdana Menteri Vietnam Nguyen Xuan Phuc.

Sementara itu di sisi kanan Presiden Kovind, duduk Perdana Menteri Brunei Darussalam Sultan Hassanal Bolkiah, Perdana Menteri Narendra Modi serta Perdana Menteri Malaysia Dato` Sri Haji Mohammad Najib bin Tun Haji Abdul Razak.

Kemudian sejumlah kepala negara/pemerintahan yang duduk berseberangan yaitu Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Long berada di tengah dan Presiden Filipina Rodrigo Duterte berada di sisi kanan bersama Perdana Menteri Thailand Prayut Can-o-cha.

Kemudian Perdana Menteri Kamboja Hun Sen, Pemimpin Myanmar Da Au Sang Suu Kyi, dan Perdana Menteri Laos Thongloun Sisoulith duduk di sisi kiri Perdana Menteri Singapura.

Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana telah mengikuti jamuan makan siang dan sesi "retreat" yang mengangkat tema Kerja Sama Maritim dan Keamanan.

Pada sore hari, Presiden akan menghadiri sesi pleno KTT Peringatan ASEAN-India 2018 di Hotel Taj Enclave Diplomatic dengan tema "Nilai dan Anugerah Bersama".