JAKARTA - Indonesia saat ini mengemban tugas sebagai Ketua ASEAN tahun 2023 melanjutkan estafet keketuaan dari Kamboja. Di tengah situasi global yang menantang, diperlukan sudut pandang positif dan optimisme untuk terus menggaungkan semangat ASEAN dalam mencapai perdamaian dan kesejahteraan kawasan.

Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Usman Kansong mengatakan dalam keketuaan ASEAN 2023, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengusung tema ASEAN Matters: Epicentrum of Growth.

Presiden Jokowi menginginkan ASEAN menjadi lebih kuat dan menjadi episentrum pertumbuhan dunia, tetap menjadi kawasan damai, menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dan demokrasi. "Selain itu, beliau mendorong ASEAN untuk memperkuat kerja sama agar perekonomian semakin maju," ujar Usman Kansong saat membuka Forum Diseminasi Keketuaan Indonesia di ASEAN 2023 di Depok, Jawa Barat, Jumat (3/3/2023).

Selengkapnya Sindo News